Resep Cara Membuat Getuk Enak Mudah Dibuat

Resep Cara Membuat Getuk Enak Mudah Dibuat - Akhir-akhir ini di berbagai media, baik media sosial maupun media cetak beredar sebuah nama yaitu Ninih, seorang perempuan yang berasal dari Indramayu, Jawa Barat, tepatnya di Desa Parean, berhasil menjual dagangan berbahan dasar ubi jalar yaitu menurut orang Indramayu namanya "Getuk" . Sebenarnya banyak sekali makanan yang berbahan dasar dari ubi jalar ini. Salah satunya yaitu getuk. Ninih menjual getuknya keliling kota Jakarta. Wajahnya yang cantik dan orangnya yang ramah membuat orang-orang yang melihatnya tertarik untuk membeli barang dagangannya. Mulai dari anak-anak sampai orang tua dengan penghasilan rata-rata Rp 50.000,- / hari.

Getuk merupakan salah satu cemilan yang dari dahulu sampai sekarang masih banyak diminati, namun jarang sekali orang menjualnya. Mungkin ini bisa mnjadi peluang usaha bagi anda untuk menjual getuk. Baik keliling seperti Ninih atau membuka kios. Bagaimana resep cara membuat getuk yang enak seperti buatan Ninih? berikut admin bagikan khusus bagi anda yang mau mencoba resep berbahan dasar ubi jalar.

Resep getuk, resep getuk enak, getuk ubi jelar, cara membuat getuk enak, bahan untuk membuat getuk
Getuk Kue Tradisional Jawa


Resep cara membuat getuk enak mudah dibuat


Bahan-bahan :
  • 500 gr ubi, kupas kulitnya
  • 200 gr gula jawa, iris halus
  • 1/4 btr kelapa, parut
  • 2 lbr daun pandan, iris

Bahan taburan :
  • 1/4 btr kelapa, parut
  • 150 gr gula
  • 1/4 sdt garam

Cara membuat getuk enak :

  1. Kukus ubi, angkat lalu tumbuk selagi panas hingga halus. Tambahkan gula jawa dan irisan daun pandan. Tumbuk kembali sampai benar-benar tercampur rata.
  2. Taruh adonan ke dalam wadah, ratakan hingga ketebalan 2-3 cm. Diamkan selama 1 jam sampai dingin dan kaku. Kemudian potong-potong.
  3. Siapkan wadah, sajikan bersama teh manis hangat.

Baik itulah sedikit berbagi resep cemilan di musim penghujan yang mudah dan praktis untuk anda buat sendiri di rumah. Resep cara membuat getuk yang enak dan praktis ini mudah-mudahan bermanfaat buat anda dan terima kasih sudah berkunjung.

Post a Comment

0 Comments