Resep Cara Membuat Kue Serabi Pandan Khas Bandung Enak

Resep Cara Membuat Kue Serabi Pandan Enak - Kue serabi adalah salah satu makanan tradisional yang asli berasal dari Indonesia. Dulu kue yang berbahan dasar tepung beras ini hanya bisa ditemukan di Indonesia, namun sekarang sudah bisa anda temukan di negara-negara tetangga seperti Malaysia dan Singapore. Kue tradisional yang menjadi favourite anak muda Bandung ini tidak kalah enak dengan kue yang lainnya, seperti kue moci kacang yang berasal dari Sukabumi.

Melihat zaman sekarang banyak sekali para cheff kue mengkreasikan kue serabi ini dengan berbagai macam variasi, mulai dari rasanya sampai dengan bahan dasar yang digunakan. Kue tradisional ini biasa di masak di atas tungku, dengan cara memasaknya yang sangat sederhana kue yang enak ini menghasilkan rasa yang khas. Kadang ada juga yang menbahkan topping di atas adonan serabi yang sedang di masak seperti sosis, mayones, ataupun keju. Dan ada juga yang menambahkan telur ceplok di atasnya. Tujuannya cuma satu, yaitu mematahkana asumsi dari banyak orang, bahwa serabi itu makanan yang terkesan rendahan.

Tempat yang sering menyajikan kue serabi yang beragam variasi rasa ini tersebar di beberapa kota besar, seperti Bandung, Jakarta, dan Bogor. Namun, kini anda tidak repot jauh-jauh ke daerah tersebut, cukup duduk di rumah melihat resep cara membuat kue serabi pandan khas kota model di resep masakan Indonesia berikut ini.

resep serabi pandan pisang, serabi almond pandan topicanaslim, kue serabi
Serabi Pandan Khas Bandung

Resep cara membuat kue serabi pandan khas Bandung enak


Bahan-bahan :
  • 325 gr tepung beras
  • 450 ml santan kelapa
  • 1 bungkus ragi instan
  • 2 tetes pasta pandan
  • 1 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 2 sdm margarin, untuk olesan

Bahan saus gula :
  • 250 ml santan kelapa
  • 100 ml air
  • 2 lbr daun pandan, simpul
  • 200 gr gula merah, serut halus
  • 1/3 sdt garam

Cara membuat kue serabi pandan :

  1. Campurkan bahan-bahan, tepung beras, santan, ragi, garam, pasta pandan, margarin, gula pasir, dan gula merah. Aduk-aduk. Kemudian diamkan adonan selama 15 menit dengan suhu ruangan hingga berbuih.
  2. Panaskan wajan atau tungku dengan api sedang. Oles permukaan tungku dengan margarin. Tuang adonan di atas wajan kira-kira 50 ml per cetakkan. Tutup hingga matang. Angkat. Lakukan cara ini sampai adonan habis.
  3. Didihkan air bersama gula merah, garam, dan daun pandan sampai gula merah terlarut. Tambahkan santan kelapa, aduk-aduk sampai cairan saus gula agak mengental. Angkat. 
  4. Sajikan kue serabi berikut saus gulanya. Siap di santap.


Itulah sedikit resep cara membuat kue serabi pandan khas Bandung yang enak dan lezat, yang bisa anda nikmati bersama keluarga, saudara, maupun teman anda. Terima kasih sudah berkunjung ke blog ResepBuntik, semoga bermanfaat.

Post a Comment

0 Comments